MAJALAH SEDANE

Memuat halaman...

Sedane

Majalah Perburuhan

Tag: serikat buruh

Kebijakan Presiden Prabowo tentang kenaikan upah hanya sekedar “Main Aman” Kenaikan Upah Tahun 2025 sebesar 6,5% Tak ada Artinya Jika Dibarengi dengan Kenaikan PPN menjadi 12%

Jakarta, 30 November 2024, Merespon Pidato Presiden Prabowo Subianto terkait kenaikan upah buruh tahun 2025 sebesar 6,5 %, Ketua Umum Konfederasi KASBI Sunarno menyatakan Keberatan, pasalnya biaya kebutuhan hidup riil kaum buruh dengan  status lajang saat ini mencapai sekitar 7 juta/bulan, sedangkan untuk buruh yang sudah berkeluarga  dengan kategori K1, K2 dan K3 adalah mencapai […]

Mengapa Pengorganisasian Serikat Buruh Penting?

Banyak sekali bahan bacaan yang mengulas terjadinya krisis ekonomi global dan bagaimana kelas pemilik modal berupaya keluar dari krisis tersebut dengan cara-cara yang bertentangan dengan kepentingan kelas buruh. Meskipun ada pemodal yang masih bersikap ‘lunak dan humanis’, namun mayoritas dari mereka gemar mendesak dan melobi pemerintah untuk melegitimasi tindakannya (pemilik modal) yang zalim terhadap buruh. […]

Serikat Buruh Harus Menjadi Pelopor dalam Perjuangan di Masa Krisis

Beberapa waktu lalu, Ketua Umum Konfederasi KASBI berkesempatan menyampaikan pandangannya mengenai pentingnya serikat buruh dan gerakan buruh untuk memimpin perjuangan di masa krisis. Dalam pidato politiknya yang disampaikan dalam Sidang Tahunan Presidential Council WFTU tahun 2024, Sunarno menggambarkan situasi krisis ekonomi yang semakin mendalam dalam beberapa tahun terakhir. Berbagai peristiwa besar seperti Pandemi Covid-19 hingga […]

Relokasi dan Ekspansi Pabrik sebagai Strategi Perburuan Biaya Produksi Lebih Murah

Memburu Biaya Produksi Lebih Murah Sepuluh tahun terakhir, perpindahan dan perluasan pabrik tidak hanya terjadi dari DKI Jakarta dan Serang Banten, juga dari Kota Semarang, Kota Surabaya dan Kabupaten Bandung menuju daerah berupah murah. Daerah-daerah favorit perpindahan dan pembukaan pabrik baru adalah beberapa kabupaten di Jawa Barat, yaitu Subang, Indramayu, Cirebon, Sukabumi dan Cianjur; Jawa […]

Menduduki Stasiun, Menguasai Perkebunan, dan Menjalankan Pabrik: “Dewan Pimpinan Buruh” Pada Masa Revolusi 1945-1946

Di tahun 1950, Adam Malik menuliskan pengalamannya tentang proklamasi kemerdekaan dan masa-masa revolusi 1945. Sebagai seorang pemuda pejuang yang turut dalam arus sejarah bangsa, Adam Malik mengetahui seluk-beluk gejolak masyarakat masa itu.[1] Di dalam tulisan rangkaian pengalamannya itu, Adam Malik melukiskan peran penting pemuda sebagai motor dalam gerakan kemerdekaan – apa yang disebutnya sebagai “Kekuasaan […]

Strategi Triangulasi Solidaritas: Solidaritas Internasional bagi Gerakan Buruh Asia di Era Pabrik Global

Solidaritas internasional telah dan masih menjadi salah satu isu utama dalam gerakan buruh. Pada abad ke 20, aksi solidaritas secara individu memang bermunculan, namun strategi solidaritas internasional mengalami kondisi yang stagnan -bila tidak mau dikatakan mengalami kemunduran. Kondisi ini terjadi karena adanya integrasi gerakan buruh dengan bermacam jenis kontrak sosial di negara-negara industri maju (core […]

Sawit, Serikat Buruh dan Reproduksi Sosial (Bagian 2)

Dominasi Laki-laki dalam Serikat Buruh Beban ganda buruh perempuan juga memengaruhi partisipasi perempuan dalam serikat buruh. Dari ketiga pertemuan dengan serikat buruh di Sambas di atas, yang paling nampak dengan jelas adalah dominasi kehadiran buruh laki-laki. Meskipun  semakin banyak jumlah buruh perempuan yang berserikat, pertemuan-pertemuan serikat buruh masih didominasi oleh kehadiran buruh laki-laki. Dari ketiga […]

Kondisi Kerja Buruk, Pemotongan Upah, Kriminalisasi, dan Pemberangusan Serikat Buruh: Fakta-fakta Kasus Buruh PT GNI

Per 4 April 2023, dua orang pimpinan Serikat Pekerja Nasional (SPN) PT Gunbuster Nickel Industry (PT GNI), Amirullah dan Minggu Bulu yang merupakan Ketua dan Wakil Ketua PSP SPN ditetapkan sebagai tersangka oleh Kepolisian Resort Morowali Utara. Penetapan tersangka tersebut merupakan buntut dari aktivitas keduanya dalam mengadvokasi pelanggaran hak perburuhan dan sejumlah kejahatan korporasi yang dilakukan […]

Ada Derita Buruh Perempuan di Produk Sawit yang Kamu Nikmati

Hingga 2021, total luas perkebunan kelapa sawit di Indonesia mencapai 15,08 juta hektar (ha). Sekitar 8,42 Juta ha (55,8%) dari total luas tersebut dikuasai oleh perusahaan-perusahaan swasta skala besar. Sisanya, 6,08 Juta ha (40,34%) merupakan perkebunan rakyat; dan hanya 579,6 ribu ha saja (3,84%) yang dimiliki oleh Perkebunan Besar Negara (Katadata Online, 31/01/2022). Lahan seluas […]